On The Spot

Selamat Tahun Baru 2008

HAPPY NEW YEAR 2008


Saya jadi heran... Kok orang-orang pada semangat menyambut tahun baru dengan hura-hura dan kegiatan yang tidak ada manfaatnya. Bukannya merenungi apa yang telah terjadi setahun kebelakang ini? Dan bukankah umur dan jatah hidup kita di dunia ini pun berkurang satu tahun, jadi sebenarnya apa yang disambut dengan pesta meriah, hura-hura dan konvoi itu?

Tahun 2007 telah tutup buku... Saya melewatkan malam tahun baru dengan tertidur pulas di pembaringan hehehe... Tepat jam 12 terbangun dan langsung merenung sejenak seraya memanjatkan doa kepada Yang Maha Kuasa. Banyak pengalaman berharga yang harusnya bisa dipetik dan dijadikan pelajaran dari kejadian yang telah lalu... Sebagai bekal menatap masa depan yang lebih cerah tentunya... Semoga di tahun 2008 ini kita bisa meraih segala apa yang telah kita pikirkan dan rencanakan masak2 saat ini... mari berjalan dengan kepala tegak menyongsong tahun dua ribu delapan... Oh ya tak lupa pesan pak menteri itu... Sejuta blogger.. Wah berhasil gak ya?

Entri Populer