Melintasi Jembatan Suramadu
Jembatan Suramadu telah resmi dibuka untuk umum pada hari Sabtu (13/6) yang lalu. Dan pada hari Minggu (14/6) beberapa personil dari TPC sangat antusias untuk mencoba jembatan terpanjang di Asia Tenggara ini. Dan kebetulan usai JMP di hari minggu pagi itu memang telah disepakati bersama bahwa kami akan melenggang menuju jembatan yang menelan dana 4 Triliun rupiah tersebut.
Berangkatlah saya, Budiono Deteksi, Fayyas Gajah, Sentot dan Novi menuju jembatan Suramadu. Menembus kemacetan yang tidak biasa di hari minggu. Ini disebabkan karena banyak warga Surabaya, Sidoarjo dan bahkan warga luar kota yang tidak menyia-nyiakan hari libur untuk menyeberang ke Madura dengan mencicipi nyamannya melintas di atas Jembatan Suramadu secara gratis!
Ya, mungkin inilah efek dari barang baru yang selalu menarik perhatian. Shock effect atas terbangunnya bangunan maha dahsyat yang menghubungkan kota Surabaya dengan pulau Madura. Hehehe.... Akibat yang tidak terelakkan adalah kemacetan parah di sepanjang akses Jalan Suramadu di Surabaya, mulai dari Jalan Kusuma Bangsa hingga akses masuk Suramadu. Byuh!
Berikut ini saya tampilkan foto video jembatan Suramadu saat saya melintas di jembatan Suramadu. Silahkan dinikmati... Dimulai dari salah satu cuplikan videonya dulu ya.. Nih!
Video lain bisa ditengok disini.
Atau anda juga bisa menikmati sajian foto-foto berikut...
Atau jika anda masih penasaran dengan foto-foto indah lainnya silahkan buka di bawah ini. Ada hampir 50-an foto lain yang tak kalah seru yang bisa anda nikmati....
NB : Maaf dek, mas terpaksa menggunakan hp saat berkendara untuk mengambil gambar..... Heleh...
Berangkatlah saya, Budiono Deteksi, Fayyas Gajah, Sentot dan Novi menuju jembatan Suramadu. Menembus kemacetan yang tidak biasa di hari minggu. Ini disebabkan karena banyak warga Surabaya, Sidoarjo dan bahkan warga luar kota yang tidak menyia-nyiakan hari libur untuk menyeberang ke Madura dengan mencicipi nyamannya melintas di atas Jembatan Suramadu secara gratis!
Ya, mungkin inilah efek dari barang baru yang selalu menarik perhatian. Shock effect atas terbangunnya bangunan maha dahsyat yang menghubungkan kota Surabaya dengan pulau Madura. Hehehe.... Akibat yang tidak terelakkan adalah kemacetan parah di sepanjang akses Jalan Suramadu di Surabaya, mulai dari Jalan Kusuma Bangsa hingga akses masuk Suramadu. Byuh!
Berikut ini saya tampilkan foto video jembatan Suramadu saat saya melintas di jembatan Suramadu. Silahkan dinikmati... Dimulai dari salah satu cuplikan videonya dulu ya.. Nih!
Video lain bisa ditengok disini.
Atau anda juga bisa menikmati sajian foto-foto berikut...
Atau jika anda masih penasaran dengan foto-foto indah lainnya silahkan buka di bawah ini. Ada hampir 50-an foto lain yang tak kalah seru yang bisa anda nikmati....
NB : Maaf dek, mas terpaksa menggunakan hp saat berkendara untuk mengambil gambar..... Heleh...