On The Spot

Ada Apa Denganmu (2) ?

IM3 TROUBLE

Posting ini tak ada hubungannnya dengan posting sebelumnya yang berjudul Ada Apa Denganmu ?. Hehehehe.. Hanya saja judul posting ini berseri dengan posting tersebut.. Wkwkwkwk...

Anda pengguna nomer IM3 yang mengalami gejala gangguan pada layanan IM3, hari ini? Anda tidak bisa menerima telepon atau SMS masuk?? Mungkin gejala error yang anda alami juga dialami ratusan ribu pelanggan IM3 lainnya. Tenang, jangan khawatir. Ini adalah gangguan sementara yang terjadi pada IM3.

Mengalami gejala yang sama, saya dan kekasih hati beranjak menuju kantor Indosat Surabaya yang terletak di jalan Kayoon karena awalnya penasaran, apa sih yang sedang terjadi sama IM3, kok begitu susah sekali saat ingin menghubungi nomor IM3 lainnya. Pesan pendek yang terkirim pun harus pending dulu di server Indosat, tidak lantas langsung terkirim ke nomer tujuan. Macet!

Hm.. Ini mungkin hadiah buat pengguna IM3 seiring penurunan tarif IM3 yaitu SMS ke segala operator sebesar Rp. 100 untuk voucher reguler dan Rp 88 per SMS untuk voucher SMS. Sementara untuk tarif panggilan sebesar Rp 240 sepuas-puasnya...!! Hadiahnya yaitu.. Network trouble!! Yup bener! Gangguan jaringan. Saat trefik sedang melonjak tajam yang tidak dibarengi dengan kecukupan jaringan untuk menampung itu semua.... Hiks... Atau mungkin gangguan jaringan yang lainnya yang bagi orang awam seperti saya ini tidak mengerti secuil pun... Huwaa...

Sesampainya di pintu masuk gedung Indosat Kayoon Surabaya, kami bertemu dengan seorang tegap berkumis sekepal dan berwajah sangar, pak satpam gedung Indosat lantas berujar, "Indosat trouble ya pak?". Hwah... Kok pak satpam jadi dukun... Seakan sudah tahu apa dibalik otak saya, apa yang hendak saya keluhkan yaitu saya kemari hendak melaporkan masalah gangguan jaringan... Hekekekeke.... Seraya menjulurkan tangan, pak satpam memberikan selembar kertas yang berisi pengumuman bahwa untuk sementara Indosat mengalami gangguan sistem pada nomor IM3 yang berawalan 0857 - 30, 34, 35, 46, 48, 90 dan 0856 - 46, 48. Rupanya pak satpam telah terbiasa dengan ratusan orang yang berdatangan ke gedung Indosat ini, dengan keluhan yang seragam. Indosat trouble!! Wakakakaka...


Jadi anda yang memiliki nomer 085648xx dan lain-lain seperti yang tertera di gambar atau di atas itu tadi harap bersabar karena dalam jangka waktu 1x24 jam sedang terjadi perbaikan sistem jaringan Indosat... Wekekeke... Jadi kesalahan bukan pada SIM Card anda atau hengpon anda.. Tapi pada Indosat... Sial!

Entri Populer