On The Spot

Timnas Lolos Dari Lubang Jarum

Timnas Indonesia akhirnya melaju ke babak kualifikasi penyisihan grup Olimpiade Beijing 2008 setelah 'menahan' Maladewa dengan kedudukan akhir 0-0 di Male, Maladewa. Dengan hasil tersebut Indonesia unggul agregat 1-0 berkat kemenangan 1-0 atas Maladewa di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta pada 7 Februari lalu berkat gol tunggal Jajang di menit atau bahkan detik paling akhir pertandingan, istilahnya gol tercipta saat peluit baru saja menyentuh bibir sang pengadil lapangan hijau, belum sampai ditiup atau nyaris ditiup....

Starting Line Up Timnas Indonesia di Stadion Male, Maladewa


Pemain Maladewa tertunduk lesu setelah ditahan imbang Indonesia


Alhamdulillah menang...!!!! Untung kita menang!!
Tuh wasitnya udah nyemprit!!

MaladewaIndonesia
0Gol0
11Total Tendangan5
2Tendangan ke Gawang1
6Tendangan Pojok6
19Tendangan Bebas15
13Pelanggaran17
2Kartu Kuning4
0Kartu Merah1
55%Penguasaan Bola45%

Pertandingan yang berlangsung di stadion Male tersebut sebenarnya dikuasai oleh tim Maladewa dengan serangan yang jauh lebih mantap dibandingkan saat bertanding di Jakarta. Dengan demikian praktis jalannya pertandingan dikuasai oleh mereka. Sementara timnas Indonesia hanya mampu menciptakan sedikit peluang. Untungnya Maladewa tidak berhasil mengoptimalkan serangan-serangan mereka untuk membuat bola bersarang ke gawang Indonesia. Fyuhh...

Di awal pertandingan tendangan Andik Ardiansyah melebar di atas gawang, kemudian pada menit ke 22 Ashfaaq Ali mengancam gawang Indonesia namun tendangannya melenceng. Berturut-turut Maladewa menciptakan peluang lewat tendangan bebas dan serangan lewat Ali Asshad namun tak mampu mencapai sasaran.

Di babak kedua Maladewa menguasai sepenuhnya pertandingan sementara Indonesia hanya bertahan total dan melakukan serangan balik saja. Sepertinya sudah cukup puas dengan hasil 0-0 para pemain Indonesia banyak mengulur-ulur waktu dengan jatuh dengan sendirinya tanpa alasan di lapangan, padahal hanya disentuh saja, bahkan kiper kita dihadiahi kartu kuning karena dituduh banyak membuang waktu. Dan parahnya lagi di menit ke 80 kita harus bermain dengan 10 pemain setelah Hendra Ridwan menerima kartu kuning keduanya. Sekali lagi untungnya kita tidak kebobolan.... Hmm...

Untuk menutupi rasa kecewa sekaligus malu, pelatih kepala Indonesia, Ivan Venkov Kolev, mengucapkan selamat kepada timnas Maladewa yang mampu bermain dengan cantik, dan mengakui bahwa itu merupakan pertandingan yang sangat berat bagi Indonesia karena menyia-nyiakan peluang.

Ini tentu berita baik bagi timnas karena mampu lolos ke babak kualifikasi, meskipun dengan catatan khusus bahwa timnas masih sangatlah jauh dari harapan. Bayangkan saja melawan tim seperti Maladewa saja timnas sudah sangat kesulitan untuk mencetak gol. Padahal selalu mengurung pertahanan tim lawan. Dan lini belakang yang keropos sehingga Maladewa pun mampu mengobrak-abrik pertahanan kita lewat serangan balik. Apalagi musuh yang bakal dihadapi pada babak penyisihan grup kualifikasi Olimpiade Beijing bukanlah lawan yang setingkat kelasnya dengan tim 'anak bawang' Maladewa. Saya sebut anak bawang di sini dengan melihat dari data statistik yang ada, bisa dibilang timnas kita jauh lebih unggul dan bukan untuk meremehkan Maladewa itu sendiri, karena seharusnya Indonesia bisa menang mudah.

Padahal lawan yang bakal menanti pada babak selanjutnya ini adalah Lebanon, Oman dan Vietnam. Dan sudah pasti ketiga negara tersebut adalah lawan yang sangat berat!!! Melawan Vietnam yang berada dalam kawasan ASEAN saja timnas sering kelimpungan, apalagi melawan negara-negara kawasan Arab yang prestasi sepakbolanya jauh lebih maju seperti Lebanon dan Oman? Setelah pertandingan melawan Maladewa tersebut, Kolev pun pesimistis dengan kelanjutan prestasi timnas di babak penyisihan nanti dengan alasan banyak pemain timnas yang tidak bisa berlatih karena bermain di liga Indonesia. Ah gimana sih mister? Optimis dong!!!

Sekarang tidak usah saling menyalahkan, mari kita dukung timnas untuk lebih baik dan semakin maju kedepannya... Ayo bung Kolev bentuk timnas yang tangguh... Saya mendukungmu!! Sebuah PR besar bagi timnas Indonesia....!!!

Apakah anda juga mendukung timnas Indonesia untuk lebih baik lagi??

Photo Courtesy from MaldiveSoccer

Entri Populer